Cara Investasi Emas Digital – Sudah menjadi rahasia umum bahwa emas merupakan salah satu instrumen yang sudah dipakai sejak dulu. Hal itu karena emas merupakan barang berharga yang dimana setiap waktunya cenderung mengalami kenaikan dari segi harga.
Jika dulu orang-orang investasi emas dengan cara membeli kemudian disimpan dan setelah beberapa waktu, saat harganya naik akan dijual namun sering perkembangan teknologi hal itu sedikit berubah. Dimana saat ini cara untuk investasi emas sedikit berbeda, cara tersebut adalah dengan investasi emas digital yang nantinya investor tidak perlu lagi menyimpan emas tersebut.
![]() |
(Ilustrasi hasil investasi emas digital) |
Hal ini tak lain karena sekarang muncul platform yang menyediakan hal ini, dan apa sih platform investasi emas digital serta bagaimana cara kerjanya? Disini Mimin akan mengulasnya untuk kamu. Berikut ini Mimin akan mengajak kamu untuk Melihat Dunia bisnis khususnya tentang cara investasi emas digital. Check this out…
7 Cara Investasi Emas Digital :
1. Investasi Emas : E-mas
Platform investasi emas digital yang pertama ada E-mas yang merupakan salah satu platform yang sudah cukup terkenal, dimana platform ini sudah ada sejak 5 tahun yang lalu.
Di E-mas ini kamu bisa jual beli emas dimana dan kapan saja, untuk biayanya juga mulai dari Rp 5.000 saja. Kamu juga bisa meminta untuk mencetak emasnya secara fisik, namun dengan catatan minimal harus ada 1 gram.
2. Investasi Emas : Pegadaian Tabungan
Selanjutnya ada investasi emas dari Pegadaian, dimana platform dari Pegadaian ini punya sebuah aplikasi yang bernama Pegadaian Digital. Didalamnya tentu saja menawarkan produk tabungan berupa emas.
Pegadaian tabungan ini juga termasuk platform investasi emas digital, yang artinya kamu bisa melakukan jual beli emas dan juga menyimpannya. Sama dengan E-mas, di Pegadaian Tabungan ini juga minimal untuk membeli emasnya adalah Rp. 5.000 saja.
Perlu diketahui juga di platform yang satu ini bisa untuk mencetak emas bahkan tanpa minimal untuk ukuran atau berat dari emasnya, tetapi disini akan dikenakan biaya admin.
3. Investasi Emas : Tokopedia
Selain merupakan E-commerce, Tokopedia juga bisa untuk platform kamu berinvestasi emas secara online. Untuk menyediakan investasi emas digital Tokopedia bekerjasama dengan Pegadaian.
Tokopedia menawarkan jual beli emas dengan transaksi yang sangat mudah dan tanpa keluar rumah. Kamu bisa membeli emas disini mulai dari Rp 5.000 dan bisa mencetaknya saat mencapai 10 gram.
4. Investasi Emas : Bukalapak BukaEmas
Bukalapak yang juga merupakan E-commerce juga tak mau kalah, dimana Bukalapak juga menyediakan layanan untuk investasi emas online. Untuk menyediakan layanan ini Bukalapak bekerjasama dengan Indogold dan juga Antam.
Tawaran yang diberikan Bukalapak juga cukup menarik, kamu bisa mulai membeli dan menjual emas senilai Rp 100 atau sekitar 0,0001 gram. Jika kamu ingin mencetaknya setidaknya harus punya 1 gram emas dan ada juga fitur cicilan bagi kamu yang ingin membayar bertahap.
5. Investasi Emas : Pluang
Platform investasi emas digital selanjutnya ada Pluang, platform yang satu ini memang masih termasuk baru dimana dirilis pada 2018 lalu. Namun untuk saat ini sudah banyak digunakan oleh para investor emas.
Pluang sendiri menawarkan jual beli emas dengan selisih rendah yakni sekitar 3℅ saja. Kamu bisa mulai membeli emasnya sebesar 0,01 gram dan bisa untuk mencetaknya.
Tak hanya investasi emas, Pluang juga merupakan platform indeks saham dan juga jual beli Cryptocurrency seperti Bitcoin dan Ethereum.
6. Investasi Emas : GoInvestasi
Gojek juga punya layanan investasi emas, dimana untuk layanannya diberi nama GoInvestasi. Gojek sendiri bekerja sama sama dengan PT PG Berjangka yang merupakan pengelola dari platform Pluang.
Gojek sendiri menawarkan investasi atau jual beli emas menggunakan GoPay, dimana hasil dari penjualan akan masuk kedalam saldo GoPay. Kamu bisa mulai mencetak emasnya ketika mencapai 1 gram.
7. Investasi Emas : Tamasia
Terakhir, ada platform investasi emas digital bernama Tamasia. Platform yang satu ini punya rating yang sangat bagus di Playstore. Dimana Tamasia memasang tagline jual beli emas suka-suka dimana saja dan kapan saja.
Tamasia sendiri menawarkan untuk pembelian emas sebesar Rp 10.000 dan bisa langsung mencetaknya ketika sudah mencapai 1 gram. Ada juga fitur transfer emas sebesar 0,2 gram kepada pengguna lain.
Kesimpulan
Nah, itulah 7 cara investasi emas digital tanpa harus beli fisik terlebih dahulu. Tentunya semua platform diatas adalah merupakan platform yang sudah terpercaya dan juga punya banyak pengguna atau investor yang bergabung disana.
Sebagai catatan-catatan semua platform diatas jelas punya kekurangan dan kelebihannya masing-masing. Oleh karena itulah, sebelum bergabung sebagai cek terlebih dahulu detailnya apakah sesuai dengan kriteria atau tidak.
Mungkin itu saja dari MelihatDunia.xyz dan tetaplah simak informasi lainnya untuk Melihat Dunia ini, disini.