6 Penyebab Darah Tinggi yang Harus Kamu Tahu!

Penyebab Darah Tinggi – Darah tinggi atau hipertensi adalah merupakan salah satu penyakit kronis, dimana penyakit hipertensi dapat bertahan seumur hidup pada penderitanya jika tidak di obati.

Selain itu hipertensi juga bisa loh menjadi pemicu munculnya berbagai penyakit mematikan seperti stroke, penyakit jantung, gagal ginjal, penyakit arteri perifer bahkan sampai menyebabkan kebutaan. Well, penyakit hipertensi ini memang merupakan penyakit berbahaya dan hipertensi juga merupakan penyakit paling umum di Indonesia.

Faktanya penderita hipertensi bertambah sebanyak 5.000 kasus tiap harinya atau bertambah 2 juta kasih tiap tahunnya di Indonesia. Hipertensi atau darah tinggi sendiri adalah suatu keadaan dimana tekanan darah naik diatas normal, dimana orang dengan tensi darah normal memiliki tekanan darah sebesar 90/60 mmHg sampai 120/80 mmHg dan jika sudah diatasnya bisa dianggap hipertensi.

Darah-tinggi
(Penyebab darah tinggi)

Sebenarnya apa sih faktor-faktor atau penyebab dari hipertensi ini? Kenapa penderitanya bertambah sangat banyak? Ya, disini Mimin akan menjawabnya. 

Berikut ini Mimin akan mengajak kamu untuk Melihat Dunia kesehatan khususnya tentang penyebab darah tinggi yang harus kamu tahu. Check this out…

6 Penyebab Darah Tinggi : 

1. Faktor Keturunan

Salah satu alasan mengapa banyak sekali orang yang menderita hipertensi adalah karena hipertensi merupakan penyakit keturunan. Dimana hipertensi adalah suatu penyakit kelainan genetik diwariskan dari orang tua kepada anaknya.

Biasanya orang-orang dengan keturunan hipertensi akan memiliki resiko sebanyak 30℅ sampai 50℅ terkena penyakit yang sama. Oleh karena itulah tidak semua orang dengan riwayat hipertensi juga akan mengalaminya, resiko hipertensi akan semakin minim apabila kamu memiliki gaya hidup yang sehat.

2. Bertambahnya Usia

Bagaimanapun yang namanya manusia seiring dengan bertambahnya hari maka usia pun akan terus bertambah. Dan faktanya dengan usia yang bertambah ini ternyata merupakan salah satu faktor dari penyebab hipertensi. Dimana orang dengan usia di atas 45 tahun akan memiliki resiko terkena hipertensi.

BACA JUGA :  6 Manfaat Buah Salak yang Harus Kamu Tahu

Walaupun begitu tidak menutup kemungkinan hipertensi juga dapat menyerang usia muda yang biasa disebabkan oleh kelebihan berat badan, keturunan, dan juga stres. So, kita harus lebih berhati-hati!

3. Kurang Olahraga

Faktanya kurang olahraga juga dapat menyebabkan hipertensi. Hal ini karena saat kita jarang bergerak atau kurang aktivitas fisik maka jantung akan bekerja lebih keras untuk memompa jantung.

Selain itu, jarang berolahraga juga akan membuat kita stres serta dapat membuat berat badan naik yang bisa menjadi penyebab dari darah tinggi.

4. Pola Makan yang Tidak Sehat

Setiap makanan yang masuk kedalam tubuh manusia pastinya akan memiliki dampak. Entah itu dampak buruk atau baik yang jelas kembali lagi kepada pola makan dan makanannya apakah sehat atau tidak.

Faktanya makanan ini punya pengaruh besar terhadap tekanan darah, dan makanan yang seharusnya dihindari adalah makanan yang memiliki kandungan lemak dan juga garam berlebihan. So, mulai sekarang coba deh jangan kebanyakan makan makanan berlemak dan garam meskipun rasanya enak hehehe.

5. Obesitas

Obesitas juga termasuk penyakit umum yang paling sering terjadi dan obesitas ini memiliki kaitan dengan hipertensi. Obesitas sendiri adalah penyakit yang melibatkan lemak tubuh yang berlebihan dan akibatnya berat badan akan bertambah.

Dengan naiknya berat badan ini pada akhirnya dapat menyebabkan nutrisi dan oksigen akan dialirkan kedalam sel melalui pembuluh darah. Inilah alasan mengapa obesitas dapat menjadi pemicu dari hipertensi.

6. Kebiasaan Merokok

Kamu punya kebiasaan merokok? Jika iya pastinya kamu sering melihat peringatan bahwa merokok dapat menyebabkan hipertensi pada bungkusnya.

Hal itu memang benar adanya, dimana zat kimia yang terkandung dalam setiap batang rokok dapat membuat pembuluh darah menyempit. So, untuk kamu yang perokok siap-siap saja cepat atau lambat akan terkena hipertensi.

BACA JUGA :  Sampai Kapan Kita Bisa Menahan Kencing?

Kesimpulan

Nah, itulah beberapa penyebab darah tinggi yang harus kamu tahu. Dapat kita ambil kesimpulan bahwa alasan mengapa banyak sekali penderita hipertensi di Indonesia adalah karena faktor penyebab yang memang sangat umum.

Selain di atas ada juga penyebab sekunder hipertensi antara lain kehamilan, kecanduan alkohol, penyalahgunaan NAPZA, dan juga masih banyak lagi. 

Mungkin itu saja dari MelihatDunia.xyz dan tetaplah simak informasi lainnya untuk Melihat Dunia ini, disini.

Khoerul Mustofa

Khoerul Mustofa

Halo,, saya adalah seorang blogger dari Brebes. Ada dua hal yang bisa kita kendalikan yakni pikiran dan tindakan. So, fokus lah pada keduanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *