5 Hewan Purba yang Masih Hidup Hingga Sekarang

Hewan Purba yang Masih Hidup – Mendengar kata ‘Purba‘ hal yang kamu pikirkan? Jika berfikir tentang Dinosaurus, berarti sama dengan mimin hehehe. Ya, zaman purba adalah masa awal dari kehidupan di bumi. Di zaman purba ini menurut penelitian sudah terdapat hewan-hewan besar yang hidup mulai dari macam-macam jenis Dinosaurus yang sudah ditemukan fosilnya sampai ikan-ikan besar. 

Namun sebagian hewan purba sudah punah dan tidak mungkin kita temui di saat ini, tapi dengan teknologi yang ada kita masih bisa melihatnya dalam sebuah film seperti film Jumanji yang mungkin kami juga pernah menontonnya.

Hewan-purba
(Hewan Purba yang Masih Hidup) 
Karena di atas mimin menyebutkan kata sebagian, itu artinya masih ada hewan purba yang masih hidup hingga sekarang dan bisa kita temui. Salah hal yang mengejutkan hampir semua hewan tersebut bisa ditemukan di Indonesia loh, keren bukan? Hal ini pun tak terlepas dari penelitian para ahli yang menyebutkan bahwa hewan-hewan tersebut sudah ada sejak zaman purba.

Berikut ini mimin akan mengajak kamu untuk Melihat Dunia fauna atau hewan khususnya tentang daftar hewan yang sudah hidup sejak zaman purba dan masih hidup hingga sekarang. Check this out… 

1. Buaya Muara

Buaya Muara merupakan salah satu hewan purba, hal ini berdasarkan fosil CrocodileSaurus yang pernah ditemukan dengan ukuran kurang lebih 30 meter. Para peneliti pun sepakat bahwa Buaya Muara adalah keturunan dari CrocodileSaurus, namun karena faktor alam ukuran dari Buaya ini akhirnya menyusut hingga 12 meter yang pernah ditemukan di Sangatta, Kalimantan Timur.

Buaya Muara adalah buaya terbesar di dunia saat ini, ukuran buaya ini lebih besar dari Buaya Sungai Nil (Crocodylus Niloticus) atau Aligator Amerika (Alligator Mississipiensis).

2. Komodo

Komodo merupakan hewan endemik atau hewan asli Indonesia, dimana hewan ini kabarnya telah hidup sejak zaman purba. Alasan Komodo dianggap sebagai hewan purba adalah karena adanya penemuan fosil Varanus yang memiliki struktur tulang yang mirip dengan Komodo.

Dengan hal ini Komodo adalah evolusi yang terjadi sejak 25 sampai 40 juta tahun yang lalu. Komodo sendiri bisa disebut sebagai hewan kerabat dekat dari Dinosaurus, selain itu hewan ini juga dikenal dengan kadal terbesar dan juga kadal karnivora. Komodo sendiri bisa mudah ditemukan di Pulau Komodo, Nusa Tenggara Timur dan juga pulau kecil disekitarnya.

3. Penyu Belimbing

Penyu Belimbing merupakan penyu terbesar di dunia yang hidup saat ini. Kabarnya penyu ini bisa memiliki berat hingga 900 Kg serta panjang badannya mencapai 2 meter lebih. Para peneliti menyatakan bahwa penyu ini sudah ada di bumi sejak 100 juta tahun yang lalu atau saat dimana Dinosaurus masih berjaya.

Penyu Belimbing bisa ditemukan Pantai Jamursba Medi dan Warmon yang berada di Papua Barat, namun jangan heran apabila hewan ini ditemukan di perairan sub kutub atau pantai tropis lainnya karena penyu ini memiliki kebiasaan menjelajah laut.

4. Ikan Arwana

Pada zaman purba juga terdapat banyak jenis ikan, salah satunya adalah Ikan Arwana. Tercatat dalam sebuah studi pernah ditemukan fosil yang identik dengan struktur tulang Ikan Arwana dan para peneliti berspekulasi bahwa ikan ini telah ada sejak 220 juta tahun yang lalu. Ikan Arwana atau yang memiliki nama Scleropagus bisa ditemukan di wilayah Amazon, serta beberapa bagian Afrika, Asia dan Australia.

Termasuk di Indonesia, seperti di Sungai Kapuas dan Danau Sentarum di Kalimantan Barat. Disana terdapat Arwan Super Red yang memiliki harga mahal, bahkan saat ini Ikan Arwana banyak dijadikan hewan peliharaan berharga jutaan.

5. Trenggiling

Siapa sangka bahwa Trenggiling adalah termasuk hewan purba, tercatat pernah ditemukan fosil yang serupa dengan Trenggiling dan kabarnya fosil tersebut telah di di zaman Oligosen dan Miosen.

Hewan yang memiliki kulit yang dilapisi sisik ini juga memiliki kebiasaan unik untuk menggulung tubuhnya seperti bola saat terancam dengan begitu mereka akan terlindungi. Trenggiling sendiri tersebar di wilayah Asia Tenggara dan di Indonesia sendiri tersebar di Pulau Jawa, Kalimantan, Sumatera dan juga Bali.

Kesimpulan

Nah, itulah daftar hewan yang telah hidup di zaman purba dan masih bisa ditemukan di zaman sekarang. Walaupun hewan-hewan tersebut memang masih hidup tetapi fakta bahwa hewan telah mengalami penyusutan ukuran tubuh pun tidak bisa dibantah lagi. Well, walau begitu sebagai manusia kita harus bersyukur bahwa sekarang kita bisa melihat betapa eksotisnya hewan ini. 

Mungkin itu saja yang dapat MelihatDunia.xyz sampaikan dan tetaplah simak informasi lainnya untuk Melihat Dunia ini, disini.

BACA JUGA :  Manfaat Infused Water dari Buah Semangka
Khoerul Mustofa

Khoerul Mustofa

Halo,, saya adalah seorang blogger dari Brebes. Ada dua hal yang bisa kita kendalikan yakni pikiran dan tindakan. So, fokus lah pada keduanya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *